8 Alasan Memilih Teknik Lingkungan, Menjadi Seorang Pengamat Lingkungan

Jurusan teknik lingkungan memang masih jarang ditemukan pada beberapa kampus, hanya universitas tertentu yang mengadakan jurusan ini. Teknik lingkungan merupakan sebuah ilmu yang mempelajari segala permasalahan yang ada di lingkungan seperti pengelolaan, pencemaran dan lain sebagainya. Mungkin bagi sebagian orang masih bertanya-tanya sebenarnya teknik lingkungan ini seperti apa, prospek kerjanya bagaimana untuk lebih jelasnya artikel ini akan membahas mengenai alasan memilih teknik lingkungan.

Teknik Lingkungan

Inilah Beberapa Hal Yang Akan Ditemukan Dalam Jurusan Teknik Lingkungan

1. Ilmu Yang Paling Akrab Dengan Kehidupan

Tentu saja materi kuliah yang akan didapatkan ketika mendalami jurusan teknik lingkungan yaitu hal-hal yang berbau kehidupan dan konsepnya sangat akrab dengan Anda. selain itu Anda akan lebih peka terhadap apa yang ada disekitar seperti permasalahan apa yang sedang dihadapi dan bagaimana solusinya. Sehingga, dampak yang ditimbulkan mahasiswa akan lebih peka terhadap lingkungannya.

2. Prospek Kerja Teknik Lingkungan

Mengingat kondisi lingkungan yang kian mengkhawatirkan membuat mahasiswa lulusan teknik lingkungan ini semakin dicari, peluang karier yang diperoleh pada jurusan ini begitu banyak. Hampir beberapa sektor bisa diduduki oleh anak teknik lingkungan seperti pertambangan, perkebunan, hingga industry olahan makanan dan minuman. Anak teknik lingkungan dibutuhkan dalam pengelolaan limbah dan bisa mendapat gaji sampai dengan Rp.4.000.000.

3. Mendapatkan Banyak Ilmu Dengan Cakupan Yang Luas

Jurusan teknik lingkungan memiliki jumlah mata kuliah yang banyak, sehingga Anda akan mendapatkan banyak pengetahuan lebih bukan sekedar masalah lingkungan saja. misalnya mata kuliah tentang kesehatan lingkungan, hidrologi dan hidrogeologi, episdemologi lingkungan, teknik penyediaan air minum, mikrobiologi lingkungan dan masih banyak lainnya. Tentu saja banyak bidang yang dipelajari, mulai dari air, tanah, udara, hingga bakteri yang terdapat dalam lingkungan beserta olahannya.

4. Peluang Untuk Bisa Mengubah Kehidupan

Sebagai manusia sudah ditakdirkan untuk saling membantu sesama makhluk termasuk lingkungan sebagai tempat tinggal bermacam makhluk di muka bumi ini. Sehingga sudah pasti ketika memilih jurusan teknik lingkungan, sedikit banyaknya Anda telah membantu mengubah kehidupan dan menyelamatkan banyak hal. Agar apa yang selama ini salah dapat segera tercerahkan solusinya, supaya lingkungan tempat tinggal khususnya bisa menjadi lebih tertata dan baik bagi masa depan.

5. Cocok Untuk Perempuan Dan Laki-Laki

Karena jurusan ini begitu fleksibel sehingga perempuan atau laki-laki bisa mendaftar di teknik lingkungan, walaupun judulnya teknik tetapi secara prakteknya tidak terlalu berat dan kasar. Mengingat kedekatanya yang begitu erat dengan kehidupan membuat siapa saja bisa menjalani dan mendaftar pada jurusan ini. Peluang kerjanya pun sama-sama bisa diperoleh dan mendapat karir yang bagus.

6. Walaupun Jurusan Teknik Tapi Prakteknya Tidak Teknik Sekali

Jika jurusan teknik biasanya identic dengan alat canggih, pengaplikasian program dan menggunakan alat-alat yang terkenal susah. Namun jurusan teknik lingkungan ini berbeda meskipun banyak melakukan praktek dan menganalisis tetapi analisis dan praktikumnya mudah. Yang akan Anda temui justru terjun langsung ke lapangan melihat bagaimana sistem pipa air di perkotaan, instalasi air limbah industry di kota dan lain sebagainya.

7. Dapat Menciptakan Suatu Tatanan Yang Lebih Indah

Hampir sama dengan jurusan tata letak kota, yaitu mengatur bentuk penataan agar dapat terkoordinasi antara satu sama lain dalam suatu tatanan perkotaan. Sehingga jurusan teknik lingkungan ini bisa menciptakan sebuah penataan lingkungan yang lebih baik dan indah. Dengan melihat berbagai permasalahan sehingga solusi yang tercipta, bisa Anda bentuk secara mandiri.

8. Menjadi Seorang Pengamat Lingkungan

Karena jurusa ini tidak selalu menjuruskan lulusannya untuk menjadi seorang teknisi ataupun pekerja, menjadi seorang pakar lingkungan juga bisa dilakukan. Belakangan lingkungan memang sedang dihadapkan dengan banyak masalah, sehingga jurusan teknik lingkungan ini dibutuhkan. Untuk menjawab beragam permasalahan yang ada.

Itulah beberapa alasan memilih jurusan teknik lingkungan yang akan membantu Anda menambah informasi.